Bansos Ramadhan, JNI Tangerang Raya Bersama InfoTerbit Santuni Aditia Bocah Bermata Rabun

    Bansos Ramadhan, JNI Tangerang Raya Bersama InfoTerbit Santuni Aditia Bocah Bermata Rabun

    TANGERANG, - Media InfoTerbit kembali berbagi sembako serta memberikan santunan bagi masyarakat yang membutuhkan secara rutin dilakukan di bulan suci Ramadhan 1444 H/2023.

    Kali ini, bansos ramadhan InfoTerbit dilaksanakan bersama ketua Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) Tangerang Raya di warung nasi terminal Sentiong Balaraja, Selasa, 11/4/2023.

    Santunan serta bansos sembako Ramadhan 1444H/2023 ini secara langsung diberikan oleh Shopian Hadi selaku ketua JNI Tangerang Raya beserta redaksi InfoTerbit kepada keluarga Aditia bocah 7 tahun yang memiliki mata rabun duduk dibangku sekolah kelas 1 di SDN Renged 3 kecamatan Kresek kabupaten Tangerang. 

    " Semoga ada hikmahnya buat keluarga Aditia untuk segera melakukan operasi mata rabun anak mereka secepatnya, " terang Shopian Hadi.

    Diketahui, pasangan Haerul-Anisah orang tua Abdal Gilang Aditia bocah 7 tahun bermata rabun sehari-hari menemani neneknya, Iproh berjualan nasi/kopi di dalam terminal Sentiong desa Tobat kecamatan Balaraja.

    Anisah mengucapkan terima kasih atas paket sembako dan santunan tunai yang diberikan oleh media ini. 

    "Saya kaget dan tak menyangka, dapat perhatian dari media InfoTerbit.com dan JNI Tangerang Raya, " ujarnya.

    Redaksi InfoTerbit.com, J.Sianturi mewakili Founder InfoTerbit Grup Ananta mengatakan, paket sembako yang dibagikan terdiri dari beras, mie instan, minyak sayur, susu kaleng, gula pasir, biskuit, Indomie dan lainnya.

    "Selama bulan Ramadhan ini, kami dari InfoTerbit Grup mengadakan bakti sosial berbagi sembako dan berbagi makanan untuk buka puasa setiap hari, " katanya.

    Dia berharap, bakti sosial yang dilakukan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang membutuhkan.

    Pada kesempatan ini, InfoTerbit juga mengajak berbagai pihak ikut berpartisipasi dalam baksos ini. "Kami mengajak kepada para donatur, pembaca, dermawan dan berbagai pihak untuk mendukung dan berpartisipasi dalam program baksos Ramadan ini. Jika berminat, silahkan untuk menghubungi nomor telepon Redaksi: 0813 1957 2791, " ujarnya.

    "Mari kita bersihkan hati dan terus menebar kebaikan. Semoga Ramadan ini penuh dengan keberkahan, " tambahnya.  (J.SianturiJNI/TiMS)

    tangerang banten
    Johanda Sulaiman Sianturi

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Bandara Soetta Gagalkan Penyelundupan...

    Artikel Berikutnya

    Kemenag RI Apresiasi Polresta Bandara Soetta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    PIK2 Kembali Salurkan Bantuan Beras 3 Desa Pesisir Utara Tangerang di Hari Keempat
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami